Dari Lembah Silikon ke “Wilayah Jantung” Amerika

Pelaku wirausaha Amerika kini sedang berpindah. Sekali pun secara historis terpusat di sekitar Silicon Valley (Lembah Silikon) dan Pantai Timur, peta kewirausahaan modern mulai bergeser, karena perusahaan-perusahaan dan para inovator kini bergerak ke wilayah jantung Amerika.

Negara-negara bagian AS yang terkenal karena industri pertaniannya, seperti Indiana dan Nebraska, kini lebih dikenal dengan pusat-pusat inovasinya, dengan tingginya angka pertumbuhan perusahaan rintisan  (startup) serta terus berkembangnya jaringan pemilik usaha serta pelaku wirausaha.

Peta AS dengan lima negara bagian berwarna (Maruszewski/State Dept.)
(Maruszewski/State Dept.)

“Sekali pun Lembah Silikon, Boston, dan New York cenderung menjadi sorotan berita-berita nasional, wilayah-wilayah lain di negara ini telah ‘terbang’ di luar jangkauan radar, secara diam-diam menumbuhkan ekosistem mereka serta menyuburkan kegiatan kewirausahaan di wilayah-wilayah tersebut,” kata Bobby Franklin, presiden National Venture Capital Association, sebuah konsultan perdagangan internasional.

Asosiasi ini bekerja sama dengan Kauffman Foundation, sebuah lembaga nirlaba yang berbasis di Kansas City, Missouri, dan membuat peringkat kota-kota di AS berdasarkan pertumbuhan wirausaha. Tahun 2017, kota-kota teratas antara lain Columbus di Ohio; Nashville di Tennessee; dan Indianapolis di Indiana. Lihatlah apa yang dilakukan kota-kota ini dan sejumlah kota lainnya untuk mendorong inovasi dan kewirausahaan:

Columbus, Ohio

City skyline dengan sungai dan taman (© Jumping Rocks/UIG via Getty Images)
(© Jumping Rocks/UIG via Getty Images)

Ibu kota dan kota terbesar di negara bagian Ohio menduduki tempat teratas dalam daftar Kauffman untuk “pangsa peningkatan skala,” yang merujuk pada jumlah perusahaan yang memulai usaha skala kecil dan tumbuh menjadi perusahaan dengan karyawan paling sedikit 50 orang dalam kurun waktu 10 tahun. Columbus terus mendorong pertumbuhan ini melalui Program Usaha Kecil, yang menawarkan pelatihan pengembangan profesional gratis untuk usaha kecil dan juga para karyawannya.

Indianapolis, Indiana

Mobil balap di arena lintasa, kerumunan yang banyak di tribun (© Robert Laberge/Getty Images)
(© Robert Laberge/Getty Images)

Kota ini mungkin terkenal dengan balapan mobil Indianapolis 500, tetapi kota terbesar dan juga ibu kota negara bagian kini terkenal karena industri teknologi. Negara bagian ini menginvestasikan 1 miliar dollar untuk inovasi dan kewirausahaan melalui prakarsa tahun 2016 yang diusulkan oleh Mike Pence saat masih menjabat Gubernur, sebelum menjadi Wakil Presiden AS.

Omaha, Nebraska

Langit kota dengan sungai dan terbitnya matahari (© Alamy)
(© Alamy)

Kota ini akan segera menjadi lokasi pusat data terbaru Facebook Inc. dan telah berhasil  menghubungkan komunitas kewirausahaan melalui saluran-saluran seperti Silicon Prairie News, sebuah publikasi daring untuk inovasi teknologi di daerah Midwest. Sebagai tuan rumah untuk Konferensi Big Omaha — yang menghimpun para pendiri usaha kecil, investor, dan pemimpin-pemimpin baru — kota ini telah menjadi pusat untuk inovasi, selain memang secara geografis terletak di tengah-tengah Amerika Serikat.

Nashville, Tennessee

Dua patung gitar besar menjorok keluar dari tanah (© Alamy)
(© Alamy)

Para penggemar musik country pasti tahu Nashville, tetapi ibu kota negara bagian ini semakin terkenal sebagai pusat teknologi yang tumbuh pesat. Tennessee menawarkan berbagai dana hibah serta dan sumber daya bagi usaha kecil melalui program pembinaan oleh Pusat Kewirausahaan Nashville, yang menghubungkan para pelaku wirausaha muda dengan para pakar industri.

St. Louis, Missouri

Pemandangan udara sebuah pusat kota (@ Raymond Boyd/Getty Images)
(@ Raymond Boyd/Getty Images)

Perusahaan rintisan di St. Louis memiliki akses terhadap pembiayaan tingkat rendah sebesar 5 juta dollar melalui Dana Spirit of St. Louis yang baru saja didirikan, serta bantuan teknis dan pelatihan melalui Pusat Pengembangan Usaha Kecil Missouri. Kota ini juga menawarkan inkubator dan ruang-ruang kerja-bersama (co-working) yang terjangkau.

Para pemimpin industri sepakat bahwa prakarsa  seperti ini sangat penting guna mendukung pertumbuhan kewirausahaan di seluruh penjuru negeri.

“Lembah Silikon tidak menjadi seperti saat ini hanya karena keberuntungan, kebetulan, atau karena air yang mengalir di sana membuat orang menjadi lebih cerdas,” kata Dustin McKissen, pendiri kantor konsultan McKissen and Company yang berpusat di Missouri yang juga kolumnis untuk Silicon Prairie News. Menurutnya, pertumbuhan teknologi di Lembah Santa Clara, di sebelah selatan Teluk San Francisco dan sekarang disebut sebagai Lembah Silikon, adalah hasil dari pembiayaan dan investasi, dan investasi serupa kini terjadi di wilayah tengah Amerika.

Artikel ini ditulis oleh penulis lepas Maeve Allsup.